Ambon, TM.- Kemacetan parah di Kota Ambon hingga kini belum ada solusinya. Terutama di dua jalur, Rijali dan Tulukabessy. DPRD Ambon meminta Dinas Perhubungan serius mengatasi masalah ini.
“Kalau bisa Dinas Perhubungan buka dua jalur di jalan Rijali. Supaya sebagai jalan alternatif mengurai kemacetan,” kata anggota DPRD kota Ambon Yusuf Wally di Ambon, Selasa (12/4/2022).
Permintaan itu, menurut dia, karena kondisi ruas jalan Slamet Riyadi, Telukabessy hingga Jenderal Sudirman selalu padat, yang menyebabkan terjadinya kemacetan panjang.
Dia mengatakan, jika Dishub tetap bertahan dan tidak membuka ruas jalan Rijali, itu berarti Dishub tidak punya komitmen dalam mengurasi kemacetan di di Kota Ambon.
“Di bulan puasa ini harus saling mengerti. Jalur Rijali dibuka supaya warga Stain, Ahuru dan Kebun Cengkih bisa pulang lewat jalur itu. Kalau Dishub tuli, berarti Dishub tak punya empati terhadap warga Muslim,” tegasnya
Pantauan Timesmaluku, mulai dari depan Gong Perdamaian Ambon, hingga Batumerah macet panjang terjadi pada pukul 17.00 WIT hingga masuk waktu berbuka puasa.(TM-02)
Discussion about this post