Ambon, TM.- Komisi Pemberantasan Korupsi membenarkan adanya pemeriksaan beberapa pihak di Kota Ambon. Namun terkait kasus apa, dan siapa yang diperiksa tidak dijelaskan oleh komisi antirasuha ini.
Juru Bicara KPK Ali Fikri kepada timesmaluku.com, tidak membeberkan detail kasus tersebut. Namun dia membantah kalau hari ini KPK memeriksa Walikota Ambon Richard Louhenapessy.
“Informasi yang kami terima tidak ada jadwal pemeriksaan Walikota Ambon di Mako Brimob Maluku. Namun benar ada kegiatan KPK terkait pemeriksaan beberapa pihak di tempat dimaksud,”ujar Ali Fikri.
Sebelumnya beredar informasi kalau Walikota Ambon dua periode ini diperiksa KPK, Kamis (28/4). Informasi itu bahkan menyebutkan, politisi Golkar ini diperiksa dari pukul 10.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB.
Ali Fikri kembali menegaskan, kalau, belum ada pemeriksaan terhadap mantan anggota DPRD Maluku itu. KPK masih menunggu waktu tepat untuk disampaikan terkait perkembangan kasus yang menyeret nama Walikota Ambon itu.
“Kami akan pastikan, setelah kegiatan cukup akan informasikan perkembangannya kepada masyarakat,”katanya.
Sementara itu, Walikota Am,on yang dikonfirmasi perihal penetapan Tersangka dimaksud, belum merespon. Demikian halnya dengan pihak Alfamidi yang dikonfirmasi via pesan whatsupp, belum mau memberikan keterangan.(TM-01)
Discussion about this post