AMBON, TM, – Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura Ambon, melakukan pengambilan sumpah dan pelantikan terhadap 26 Dokter baru lulusan angkatan XXVI Periode November 2022. Pelantikan dan pengambilan sumpah berlangsung di Auditorium Lantai 3 Fakultas Kedokteran Unpatti, pada Rabu (2/11/2022).
Dalam rilis yang diterima Timesmaluku.com, Senin (7/11/2022), Wakil Rektor Akademik, Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy mengatakan, bahwa lulusan Dokter dari UNPATTI, kini jumlahnya menjadi 335 orang, dengan prestasi pertama 81 persen.
Hal ini tentunya, merupakan sebuah prestasi yang membawa dampak positif karena Unpatti berada diatas rata-rata kelulusan nasional.
“Kami tentu berharap, kedepan kita dapat menjadikan Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura sebagai pengembangan ilmu dasar ilmu kedokteran, karena ciri khas dari Fakultas ini, adalah menghasilkan dokter kepulauan,” ujarnya.
Sementara itu, Dekan Fakultas Kedokteran, Dr. dr. Bertha J Que, menyampaikan selamat kepada ke-26 Dokter baru yang telah menyelesaikan perjalanan panjang Prodi Preklinik dan Klinik Pendidikan Kedokteran di Universitas Pattimura.
“Inti dari pendidikan kedokteran, adalah di Prodi Profesi, karena mereka dipersiapkan untuk menjadi dokter yang berkualitas. Jadi setelah ini mereka akan mengikuti program magang yang diatur oleh Kementerian Kesehatan,” kata dia.
Setelah itu, kata Bertha, mereka akan ditempatkan dipelosok di Provinsi Maluku yang nantinya akan diatur oleh Dinas Kesehatan Provinsi Maluku.
Bertha mengatakan, saat ini, Pemerintah sedang melaksanakan program Academic Health System
(AHS). Ini merupakan konsep yang mengintegrasikan pendidikan dan pelayanan kesehatan melalui peningkatan layanan kesehatan yang dapat memadukan riset, pendidikan, Pemerintah dlDaerah, dan rumah sakit pendidikan.
“Jadi 3 pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi tentunya ikut serta dalam bagian AHS sehingga pelayanan terhadap masyarakat dapat setara dan berjalan dengan baik,”ujarnya.
Pada kesempatan itu, Wakil Dekan Bidang Akademik, drg. Christiana R Titaley, dalam laporannya dokter baru ini merupakan Dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura yang telah menjalani tahap pra-klinik dan profesi dokter.
Tahap ini berlangsung di rumah sakit dan Puskesmas di wilayah Maluku dan luar Maluku, yaitu di RSUD Dr. M. Haulussy, RSKD Ambon, RS TNI AL dr. FX. Soehardjo, RS Tk.II Prof. dr. JA Latumeten, RS Bhayangkara Ambon, RSUD Dr. H. Izaac Umarella, RS Al Fatah, RS Sumber Hidup (GPM), Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Ambon, Dinas Kesehatan Provinsi Maluku.
Kemudian, BASARNAS, Klinik Dokter Keluarga serta beberapa Puskesmas di wilayah pelayanan Dinas Kesehatan Kota Ambon.
Dan untuk rumah sakit dan RS Pendidikan di luar Ambon, para dokter telah menempuh Kepaniteraan Klinik di RSP Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (UNHAS) dan RSUD dr. Soetomo-Surabaya.
“Hingga saat ini jumlah dokter yang diluluskan dari Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura telah bertambah menjadi 335 dokter,”ujarnya. (TM-01)
Discussion about this post