Ambon, ameksOnline. – Mahasiswa Universitas Pattimura kembali menorah prestasi. Dua mahasiswanya berhasil memenangkan Lomba Tingkat Mahasiswa FKIP Negeri se-Indonesia yang berlangsung di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Khairun Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara.
Dalam rilis yang diterima dari Humas Universitas Pattimura, Elvenda C H Taihuttu, Kamis (13/7) mengatakan, dengan keberhasilan itu, kedua Mahasiswa Unpatti itu telah mengharumkan nama Universitas diajang nasional.
Kedua mahasiswa ini, adalah Nazzario N Izaak dan Kevin M Selanno dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura.
Untuk Mahasiswa atas nama Nazzario N Izaak, dia adalah mahasiswa pada Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman, yang berhasil meraih Juara 3 Lomba Vlog Kearifan Lokal.
“Sedangkan Kevin M Selanno, Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman, berhasil meraih juara 2 pada lomba menyanyi tunggal,”jelas Elvenda.
Ditambahnya, bahwa kompetisi ini membuka tujuh cabang lomba, diantaranya, debat Bahasa Inggris, microteaching, vlog kearifan lokal, debat Bahasa Indonesia, karya tulis ilmiah, media pembelajaran digital dan menyanyi pop solo.
“Ajang ini diikuti oleh 34 Perguruan Tinggi Negeri se-Indonesia. Dan Unpatti meraih kemenangan pada dua cabang lomba yang diikuti oleh kedua Mahasiswa itu,”katanya. (S-25)
Discussion about this post