Ambon, TM. – Beberapa jam setelah kebakaran yang melanda warga Benteng Atas (Bentas), Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Jumat (15/12/2023), menyerahkan bantuan darurat.
Kebakaran di Bentas menyebabkan empat unit rumah, dan beberapa kios jualan terbakar. Sejumlah kendaraan bermotor juga ikut terbakar.
Fahmi Sallatalohy, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon, dalam rilisnya Sabtu (16/12/2023) mengatakan, bantuan darurat berupa 4 buah jasur, 4 buah tikar, 4 paket Sembako dan 4 paket pakaian layak pakai.
“Jadi langkah-langkah penanganan korban yang kami lakukan, yaitu mendistribusikan bantuan logistik berupa kasur, tikar, pakaian layak pakai, Sembako dan lainnya,”ujar Sallatalohy.
Selain penanganan secara langsung dengan turun ke lokasi kirban kebakaran di Benteng Atas itu, BPBD juga melayani korban terdampak bencana kebakaran yang mendatangi langsung Kantor itu.
“Jadi selain melakukan peninjauan dan pemberian bantuan logistik langsung kepada masyarakat terdampak
kebakaran di lokasi kejadian bencana, kita juga melayani mereka yang datang ke kantor,”ujarnya.
Korban terdampak kebakaran yang menerima bantuan darurat tersebut, yakni 4 Kepala Keluarga yang didalamnya terdapat 15 jiwa.(TM-02)
Discussion about this post