Ambon, TM. – Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Yahya Cholil Staquf, secara resmi melantik Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Maluku untuk masa khidmat 2024-2029.
Acara pelantikan berlangsung di Hotel Aston Natsepa, Negeri Suli, Kecamatan Salahutu, Maluku Tengah, Kamis (3/10/2024).
Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan PBNU Nomor: 2146/PB.01/A.II.01.44/99/08/2024 yang ditandatangani oleh Rais Aam KH Miftachul Akhyar, Katib Aam KH Akhamd Said Asrori, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf, serta Sekretaris Jenderal PBNU, H. Saifullah Yusuf.
Dalam susunan kepengurusan baru, Rais Syuriah PWNU Maluku dijabat oleh KH Abdul Rahman Tuanaya, sementara Katib dijabat oleh TGH Chairuddin Talaohu. Ketua Tanfidziyah PWNU Maluku adalah Dr. H. Yamin, S.Ag, M.Pd, dengan Sekretaris Shahrir Rumluan.
Sebelum prosesi sumpah jabatan, KH Yahya Cholil Staquf mengingatkan para pengurus tentang pentingnya tanggung jawab yang melekat pada sumpah jabatan tersebut.
“Sumpah ini bukan hanya terkait konsekuensi organisasi, tetapi juga akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT pada yaumul hisab,” ujarnya.
Ia juga berpesan agar PWNU Maluku berperan aktif dalam mendukung pengembangan ekonomi masyarakat, terutama melalui kegiatan ekonomi berbasis UMKM. Hal ini, menurutnya, merupakan bagian dari tanggung jawab ulama dalam memajukan kehidupan masyarakat.
Acara pelantikan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Katib PBNU KH Akhamd Said Asrori, Sekjen PBNU H. Saifullah Yusuf, Wakil Ketua PBNU KH Julfan Mustafa, Wakil Ketua Umum PBNU KH Amin Said Husni, Penjabat Gubernur Maluku Ir. Sadli Le, serta unsur Forkopimda Maluku.(TM-03)
Discussion about this post