Ambon, TM.– Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon akan menjadi tuan rumah pertemuan tahunan atau annual meeting Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Kawasan Timur Indonesia (KTI) yang akan dilaksanakan pada Senin, 7 Oktober 2024.
Kegiatan ini akan dihadiri Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI, Bahlil Lahadalia. Wakil Rektor IV Unpatti, Dr. Ruslan Tawary, menyampaikan ada dua agenda penting dalam pertemuan ini.
Pertama, workshop tentang manajemen publikasi jurnal ilmiah, dan kedua, penguatan tata kelola serta integrasi Learning Management System (LMS) di PTN se-Kawasan Timur Indonesia.
“Pertemuan ini bertujuan menyamakan persepsi antar PTN di KTI terkait kolaborasi dalam publikasi dan akreditasi. Diharapkan PTN di KTI dapat menjadi lokomotif pembangunan di kawasan Timur Indonesia,” jelas Tawari, Sabtu (5/10).
Kehadiran Menteri ESDM juga diharapkan dapat membuka diskusi mengenai pengembangan sumber daya alam di wilayah ini, khususnya yang berkaitan dengan sektor pertambangan.
“Kami berharap adanya dukungan dari pemerintah untuk pengembangan laboratorium yang terintegrasi dengan pengelolaan sumber daya alam,” lanjutnya.
Dalam acara ini juga akan dilakukan pengukuhan Konsorsium Pimpinan Perguruan Tinggi se-Maluku, yang terdiri dari 39 pimpinan perguruan tinggi negeri, swasta, dan keagamaan di Maluku.
“Konsorsium ini diharapkan dapat mendorong perguruan tinggi di Maluku untuk berkembang secara bersama-sama,” tambahnya.
Ketua Panitia, Dr. Djufri Pattilouw, menambahkan bahwa acara yang diadakan di Swiss-Belhotel Ambon ini akan diikuti oleh 46 pimpinan PTN dari berbagai wilayah seperti Kalimantan (minus Kalimantan Barat), Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, Maluku, dan Papua.
Dalam workshop penguatan tata kelola dan integrasi LMS, topik akan difokuskan pada sinergi PTN menuju world class university. Para pembicara utama termasuk Direktur Eksekutif BAN-PT, Prof. Dr. Ir. Ari Purbayanto; Direktur Reputasi Unhas, Prof. Dr. Ir. Rohani; dan Ketua Pokja Digitalisasi LMS Konsorsium PTN KTI, Prof. Dr. Eng. Adi Wahyudi Baulu.
Sementara itu, workshop manajemen publikasi jurnal akan dibawakan oleh pakar dari berbagai universitas seperti Rektor Unhas, Prof. Dr. Jamaludin Jompa; Kepala Pusat Manajemen Publikasi Unhas, Prof. Dr. Dahlan T; dan Prof. Dr. Febby Polnaya dari Unpatti.
Dengan tema “Transformasi Sinergi dan Inovasi Menuju World Class University”, pertemuan ini diharapkan mampu menciptakan sinergi antar perguruan tinggi di kawasan Timur Indonesia, guna meningkatkan kualitas pendidikan dan pembangunan.
Menteri ESDM akan menyampaikan kuliah umum tentang energi baru terbarukan di kawasan Timur Indonesia, serta peran perguruan tinggi dalam pengoptimalan sumber daya energi. (TM-01)
Discussion about this post