AMBON, TM, – Keharuan warnai pelantikan 150 Bintara Polri Polda Maluku, gelombang pertama Tahun 2022. Banyak orang tua, juga Polisi baru meneteskan air mata suka cita.
Pelantikan dipimpin Kapolda Maluku, Irjen Pol. Drs. Lotharia Latif, di Lapangan Letkol Pol. Chr. Tahapary, Kota Ambon, Kamis (7/7/2022).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury, Danrindam XVI/Pattimura, para pejabat utama Polda Maluku dan Pengurus Bhayangkari Daerah Maluku.
Kalemdilklat Polri, Komjen Ricko Amelza Dahniel, dalam amanatnya yang dibacakan Kapolda Maluku mengatakan, pasca dilantik, tanamkan dalam diri, sebagai bintara dan Tamtama yang punya kewajiban dan tanggung jawab sebagai Bhayangkara Abdi Negara.
“Personel Polri, harus mampu beradaptasi dan terus belajar meningkatkan kemampuannya. Di mana, kemajuan teknologi menuntut masyarakat menjalani kehidupan berbeda di era 4.0 yang cepat tanpa batas saat ini,”ujarnya.
Kepada ke 150 anggota polri yang baru dilantik, Kalemdiklat juga berpesan, agar selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
“Tetap jaga nama baik Polri serta panji tribrata. Dan selalu membangun komunikasi positif dan santun dengan masyarakat, serta perkuat sinergitas dengan TNI maupun Pemerintah Daerah, serta seluruh komponen bangsa untuk pemeliharaan Kamtibmas yang kondusif. Dan ingat, jangan sekali-kali menyakiti hati rakyat saat bertugas,”pintanya.
Dia menambahkan, bahwa personil Polri yang baru, agar tidak melakukan pelanggaran disiplin, apalagi pelanggaran pidana. Hindari semua perbuatan tercela yang berdampak pada pemecatan.
“Saya minta kepada para orang tua agar selalu ingatkan anaknya agar menjadi polisi yang baik. Dan kepada para orang tua, yang anaknya dilantik, doa dan dukungan bapak ibu sekalian, merupakan dorongan spritual yang akan terus menjadi faktor keberhasilan anaknya, ” ujarnya. (TM-01)
Discussion about this post