Ambon, TM.- Universitas Pattimura melakukan sosialisasi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) tahun 2024. Sosialisasi dilakukan kepada para kepala sekolah, guru, serta siswa di daerah-daerah.
Kegiatan yang menghadirkan Narasumber, Bekti Cahyo Hidayanto selaku Sekretaris Eksekutif SNPMB itu, berlangsung secara Daring, Rabu (24/1) kemarin. Kegiatan itu juga diikuti para Dekan, Ketua Jurusan/Prodi Universitas Pattimura.
Rektor Universitas Pattimura Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy dalam rikusnya yang diterima Siwalima, Kamis (25/1) mengatakan, sosialisasi ini bertujuan memberikan informasi dan pemahaman kepada calon mahasiswa dan masyarakat umum mengenai proses penerimaan mahasiswa baru pada tahun ini.
“Kegiatan ini dirancang untuk memastikan, bahwa para calon mahasiswa dan stakeholder terkait memiliki pengetahuan yang cukup mengenai persyaratan tahap seleksi, tata cara pendaftaran dan informasi penting lainnya mengenai seleksi penerimaan mahasiswa baru,”ujarnya.
Sosoilasi ini sekaligus membatu meningkatkan partisipasi calon mahasiswa untuk memastikan bahwa mereka siap mengikuti proses seleksi dan memberikan gambaran yang jelas mengenai apa yg diharapkan selama proses penerimaan.
Dengan itu, kegiatan ini penting terkait dengan persiapan seleksi nasional penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 dan merupakan salah satu akses informasi yang dapat diketahui oleh para Kepala Sekolah, Guru maupun para siswa/i serta masyarakat umum, untuk menghindari agar tidak terlambat mendaftar akun SNPMB.
Diakui, bahwa Provinsi Maluku seringkali mengalami kendala di Sekolah-sekolah yang tidak melakukan update pada Pangkalan Data Siswa (PDSS), sehingga kemungkinan terjadi kesulitan untuk membuat akun SNPMB.
“Sekolah maupun siswa harus mendaftar di Pangkalan Data Siswa (PDSS) dan memiliki akun SNPMB untuk dapat mengikuti seleksi SNBP maupun SNBT. Dengan itu sosilisasi ini akan memberikan pemahaman terkait mekanisme mulai dari proses pendaftaran, jadwal pelaksanaan seleksi sampai pengumuman hasil seleksi sehingga sekolah maupun siswa tidak terlambat untuk mendaftarakan akun,”jelasnya.
Pada kesempatan Rektor juga menyampaikan bahwa Unpatti memiliki 74 Prodi Sarjana (S1), 17 Prodi Magister dan 4 Prodi Doktor. “Para siswa/i dapat memilih salah satunya sesuai dengan bakat dan minat masing-masing,”kata Rektor. (TM-01)
Discussion about this post