Ambon, TM.- Sebanyak 96 lulusan Fakultas Pertanian Universitas Pattimura, Jumat (26/8/2022), diyudisium jelang pelaksanaan wisuda periode Agustus 2022, yang berlangsung di Aula Lantai III Gedung Fakultas Pertanian Unpatti.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua Senat Fakultas Pertanian, Prof. Dr. I Rafael M Osok, sekaligus membacakan Surat Keputusan, Pengukuhan Lulusan, oleh Dekan Fakultas Pertanian, Prof. Dr. Ir. AE Pattiselano.
Dalam kegiatan tersebut, juga diumumkan 12 lulusan dengan predikat cumlaude, yakni Nining Purwokanti, Brytainer A. Tualena, Miftahul Jannah, Amelia Katrin Heatubun, Eli Desta Girsang, Agustina Widiyanti, Fristnoeleyn Elizabeth Maukary, Siti Fatila Umarella, Jamelin Maria Talakua, Pangeran Michael Sihaloho, Lisa Claudya Silooy, Yudea Desviera Doodoh.
Mewakili Rektor Universitas Pattimura, Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy dalam sambutannya mengatakan, mutu disetiap institusi pendidikan ada 5 aspek yang menjadi perhatian, yakni input, proses, output, outcome dan dampak. Dan kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, harus menjadi indikator pelaksanaan kurikulum, pada setiap Prodi.
Untuk itu diharapkan, Fakuktas Pertanian juga menjadi fakultas yang unggul dibidang pertanian, peternakan, serta kehutanan, dengan memperkuat laboratorium pembelajaran, riset dan uji.
“Yang dalam proses penelitiannya ada di Desa, lihat itu sebagai peluang untuk membangun daerahnya dan menciptakan lapangan pekerjaan dengan kemampuan yang dimiliki,”ujarnya.
Sementara itu, Ketua Senat Fakultas Pertanian Prof. Dr. I Rafael M Osok juga berharap, agar para lulusan untuk selalu menjaga nama baik almamater Fakultas Pertanian Unpatti. “dimanapun kalian berada dan dalam kegiatan apapun, jangan menodai nama baik almamater.
Pada kesempatan yang sama, Dekan Fakultas Pertanian, Prof. Dr. Ir. AE Pattiselano juga menambahkan, bahwa Fakultas Pertanian telah tumbuh sebagai institusi yang banyak mengulas strategi dan karya yang besar perannya dalam pembangunan nasional, moral dan peningkatan daya saing bangsa, khususnya di wilayah Kepulauan Provinsi Maluku.
Dengan itu diharapkan, Pertanian kedepan menjadi institusi pendidikan tinggi yang yang lebih baik, untuk mendukung tercapainya visi-misi Unpatti melalui sistem Badan Layanan Umum (BLU) yang telah dilaksanakan tiga Tahun ini.
“Sementara untuk mempersiapkan pasar kerja bagi lulusan Pertanian, berbagai kerjasama yang implementasinya dalam bentuk magang dan penelitian mahasiswa maupun Dosen pada beberapa institusi Pemerintah, dengan harapan, Alumni dan Dosen bukan saja memiliki pengetahuan teori, tetapi juga trampil menghasilkan teorinya dalam praktik nyata,”ujarnya.
Dan para lulusan diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja untuk diri sendiri dan juga orang lain. Itu juga berkaitan dengan upaya untuk mendukung program Pemerintah dalam Merdeka Belajar Kampus Merdeka.
Yang mana mendorong Kinerja Indeks Utama (IKU) Dosen dan Program Studi, Fakultas dan akhirnya Universitas, serta tercapainya Akreditasi Program Studi yang unggul.
“Diharapkan juga Fakultas Pertanian memiliki potensi kedepan yang tidak terbatas, untuk mencapai masa depan yang lebih baik bagi Maluku dan Indonesia. Dan kepada 96 lulusan, selamat. Kepada semua pihak, para Dosen dalam lingkup Fakultas ini, maupun para orang tua lulusan, terima kasih,”ujarnya. (TM-01)
Discussion about this post