Ambon, TM.- Kebakaran terjadi di Kudamati, Kelurahan Benteng, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon. Rumah milik Clayman Alakaman (49) yang terletak di Alamat RT 005/ RW 001 terbakar.
Insiden ini terjadi pada Senin (10/7/2023) sekira pukul 22.30WIT. Kasi Humas Polresta Ambon IPDA Jane Luhukay mengungkapkan, dari keterangan saksi Meike Jaelagoy (41), sempat mengengar bunyi kayu terbakar.
Saksi, kata Jane, bangun dan membuka kain jendela. Saksi melihat nyala api, yang sudah membesar di rumah korban. Meike lalu berteriak memanggil tetangga untuk bantu memadamkan nyala api.
Sekira Pukul 22.45 WIT, kata Jane, Kapolsek Nusaniwe Iptu Johan Anakotta bersama Ka SPKT, Aipda R. Tomasoa dan lima Personil Polsek Nusaniwe serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Benteng Aiptu R. Toisuta, tiba di lokasi tempat kejadian kebakaran, dan membantu warga melakukan pemadaman api secara manual.
Lima unit Mobil Dinas Pemadam Kebakaran milik Pemerintah Kota Ambon tiba di TKP dan memadamkan api. Satu jam kemudian, api di rumah Clayman sudah berhasil dipadamkan warga dengan petugas pemadaman.
Ipda Jane mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Dugaan sementara pihak kepolisian, kebakaran dipicu dari korsleting arus listrik. Sementara kerugian material belum ditaksir pihak kepolisian.(TM-02)
Discussion about this post