Ambon, TM, – Sebelum mengikuti event Pomal Tahun 2022 yang rencananya akan dibuka pada 17 November 2022 mendatang, KONI Kota Ambon mempersiapkan lima lokasi untuk pelaksanaan TC Terpusat bagi 469 Atlet Kota Ambon dari 17 Cabang Olahraga.
Ketua Umum KONI Kota Ambon, Agus Ririmasse, kepada Wartawan, di Balai Kota, Rabu (2/11/2022) mengatakan, ratusan Atlet itu akan mengikuti TC Terpusat di lima lokasi berbeda di Kota Ambon, selama kurang lebih dua minggu, sebelum akhirnya bertanding pada masing-masing Cabor.
“KONI Kota Ambon telah selesai laksanakan Forkot, dan 17 Cabor melaksanakan Forkot. Dan saat ini, kita sedang mempersiapkan diri untuk TC Terpusat, yang akan diatur di 5 hotel, yakni Elizabeth, Gonsalo, Tirta Kencana, Sumber Asia dan Astika. Itu tempat yang kita siapkan untuk Atlet Kota Ambon mengikuti TC Terpusat selama 2 Minggu,”terang Ririmasse.
Ririmasse yang juga Sekretaris Kota Ambon itu juga mengatakan, terkait pelepasan ratusan Atlet tersebut menuju Pomal, rencananya akan dilakukan antara Tanggal 15 atau 16 November nanti.
“Itu, dan Tanggal 17 nanyi, pembukaan Pomalnya oleh Gubernur Maluku selaku Ketua Umum KONI Provinsi Maluku,”jelasnya.
Terkait dengam bonus-bonus bagi Atlet yang berhasil meraih juara, Ririmasse mengatakan, akan dilihat nanti setelah Kota Ambon berhasil meraih juara umum dalam event tersebut.
“Nanti kita lihat setelah juara baru kita pikirkan tentang bonus. Tapi pasti, karena kita harus memberikan apresiasi bagi Atlet yang berprestasi yang tentu akan dilihat dari kemampuan daerah,”katanya.
Untuk lokasi pelaksanaan Pomal sendiri lanjut Ririmasse, akan dilakukan dibeberapa lokasi, Indoor maupun outdoor, salah satu lokasinya adalah di Karang Panjang.
Untuk target, Ririmasse menambahkan, bahwa pihaknya menargetkan juara umum bagi kontingen Kota Ambon dalam ajang Pomal 2022 ini. (TM-01)
Discussion about this post