Ambon, TM. – NasDem baru membuka pendaftaran untuk Bakal calon Kepala daerah dan Wakil Kepala Daerah pada 1 Mei mandatang. Mereka masih harus berkoordinasi dengan DPP NasDem terkait pendaftaran.
Ketua DPD partai NasDem Kota Ambon, Moritsz Tamaela, Sabtu (27/4) mengatakan, dari sisi kesiapan, koordinasi dan komunikasi dengan DPW dan DPP terus dilakukan.
NasDem, kata dia, juga akan melakukan proses rekrutmen bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk ikut dalam perhelatan Pilkada November 2024.
“Kamimasih menunggu petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis pendaftaran. Paling lambat proses itu akan dimulai awal Mei, tanggal 1. Dan mendahului itu dilakukan rapat koordinasi oleh DPW untuk 11 Kabupaten/Kota di Maluku yang akan berlangsung Senin besok. Jadi kita masih menunggu,” kata Tamaela.
Soal kader NasDem, kata Tamaela, akan mengambil bagian dalam proses politik lima tahunan itu. NasDem lanjut dia, punya kader, yang layak didorong untuk Pemilihan Walikota Ambon dan Wakil Walikota.
“Apalagi, Pileg hari ini, bahwa NasDem sebagai pemenang yang telah ditetapkan oleh KPU. Ini juga yang menjadi nilai bargaining bagi kami untuk mendorong kader terbaik. Baik sebagai Walikota maupun Wakil Walikota,”ujarnya.
Meski demikian, kata Tamaela, mereka akan realistis, hika nilai tawarnya ada pada posisi Wakil Walikota Ambon. Artinya dengan potensi kemenangan ini, jadi modal besar kepercayaan publik bagi NasDem.
“Saya sendiri selaku kader siap, tapi kita masih berpegang pada sejumlah yang yang telah diterbitkan pada hasil Rakorda kemarin. Tetapi kalau diperintahkan, siap tidak siap harus maju,”jelasnya.(TM-01)
Discussion about this post