Ambon, TM, – Maluku Football Club (FC), siap berlaga pada kompetisi Liga 3 zona Maluku Tahun 2022, yang rencananya akan digelar September mendatang.
Maluku Fc, keluar sebagai juara 1 pada kompetisi Liga 3 Tahun 2021, dan mewakili Maluku dalam kompetisi Liga 3 Nasional di pulau Jawa. Namun kandas dibabak 32 besar.
Untuk musim ini, tim Maluku FC dipastikan akan lebih siap untuk mempertahankan juara di tingkat Provinsi Maluku, demi memperoleh tiket menuju Liga 3 Nasional.
Tim Maluku FC akan ikut serta dalam kompetisi Liga 3 nanti. Dengan itu, proses seleksi pemain baru akan berlangsung selama tiga hari, mulai Tanggal 22-24 Juli 2022.
“Terkait lokasi Lapangan, akan disampaikan nanti kepada pemain yang akan mengikuti seleksi setelah mereka mendaftakan diri ke panitia seleksi. Antara di Mandala Remaja, Lantamal Halong atau di Kompi A Waiheru. Nanti sesuai hasil koordinasi lebih lanjut akan disampaikan,”ujar Manager MALUKU FC, Saidna Azhar Bin Tahir dalam rilisnya, Jumat (8/7/2022) malam tadi.
Untuk itu, kepada seluruh pemain bola di mana saja berada, lanjut Saidna, terutama yang berdasarkan Akta Kelahiran di Tahun 1999 sampai 2014, boleh mendaftarkan diri untuk mengikuti proses seleksi yang akan berlangsung sesuai jadwal.
“Harapan kami, semoga dalam seleksi nanti, bisa diikuti oleh semua pesepak bola dimana saja berada, terutama yang ada di Maluku, bisa berpartisipasi untuk terlibat dan bergabung dengan tim MFC. Karena keinginan kita, tim yang akan dipersiapkan untuk kompetiai liga 3 nanti, didominasi putra-putra terbaik Maluku, yang bisa sama-sama mengharumkan nama Maluku di dunia persepakbolaan tingkat nasional,”harapnya.
Dia menambahkan, kandas ditingkat nasional pada musim lalu, tidak membuat Managemen MFC kapok. Justru dijadikan pengalaman dan pelajaran untuk berbenah dan memperbaiki kekurangan-kekurangan, baik dari sisi kualitas tim maupun Management, untuk bisa lebih baik lagi di Tahun ini.
Kehadirannya MFC di kancah sepak bola Nasional, tentu sangat dinanti. Oleh karena itu, MFC hadir untuk membangun dan mengangkat nama sepak bola Maluku, menuju kanca Nasional.
“Kami sadar, bahwa kami tidak bisa lakukan semua itu sendiri. Butuh dukungan dan support semua pihak. Baik masyarakat, Pemerintah maupun dunia usaha. Itu sebagai 3 pilar kebangkitan olahraga di suatu daerah,”katanya. (TM-01)
Discussion about this post