Ambon, TM.- Untuk membuktikan rumah warga Kariuw dibakar atau tidak, Polda Maluku menurunkan tim melakukan Olaf tempat kejadian perkara. Rumah ini terbakar pada Minggu (10/4/2022) malam.
Pihak otoritas keamanan di Maluku belum bisa memastikan apakah rumah warga Kariuw, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah terbakar atau sengaja dibakar. Meski demikian aparat keamanan mengaku, melihat orang tak dikenal lari masuk hutan di lokasi kejadian.
Sebelumnya Kapolda Maluku, Irjen Pol. Lotharia Latif memerintahkan anak buahnya untuk mengusut tuntas kebakaran tersebut. Jenderal bintang dua ini juga mengarahkan Tim identifikasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Tim identifikasi ini berasal dari Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Maluku dan Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease telah berangkat ke Kariuw sejak, Senin (11/4/2022) pagi tadi.
“Kita sudah kirim tim untuk melakukan olah TKP pada rumah warga Kariu yang terbakar. Tim sudah berangkat dari pagi. Olah TKP dilakukan untuk mengungkap siapa dalang dibalik terbakarnya dua rumah warga tersebut”ujar Kapolda.
Kapolda meminta warga untuk tidak terprovokasi dengan situasi dan kondisi yang terjadi di Kariuw. Dan masyarakat diminta memberikan informasi terkait Pelaku kebakaran. (TM-01)
Discussion about this post