AMBON,TM.— Kota Ambon mendapat pasokan sebanyak 430 kg ikan tuna jenis loin dan 50 kg gurita segar asal Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara.
Sebelum masuk Ambon,, Petugas Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan Maluku (Karantina Maluku) melakukan pemeriksaan baik fisik yang berkaitan dengan kesehatan komoditinya, maupun dokumen adminstrasinya.
“Setelah pemeriksaan komoditi yang dikemas dalam kemasan streofoam itu, dipastikan aman dan kelengkapan dokumen dari daerah asal dinyatakan lengkap, sehingga bebas dilalulintaskan menuju daerah tujuan Ambon,” jelas Kepala Karantina Maluku, Abdur Rohman, dalam rilisnya, Selasa (9/7).
Tuna dan Gurita yang diangkut KM. Barcelona ini, juga telah diterbitkan sertifikat kesehatan ikan dan produk perikanan domestik (KI-D12) dan melakukan pembebasan.
Dirinya menambahkan, bahwa Karantina Maluku selalu hadir dan siap siaga dalam membantu menjaga sumber daya alam hasil perikanan dan menjaga kualitas ikan yang dikirim.
“Hal ini dilakukan sesuai UU 21 tahun 2019 tentang KHIT, serta menjadi dasar seluruh Petugas Karantina dalam melakukan tindakan karantina di lapangan,”ujarnya. (TM-01)
Discussion about this post