Ambon, TM.- Untuk pertama kali, Ikatan Sports Sepeda Indonesia (ISSI) mengirim dua Atlit balap sepeda. Keduanya mewakili Provinsi Maluku dalam Kejuaraan Nasional. Namun keberangkatan mereka tanpa bantuan KONI Maluku.
Kejuaran akan berlangsung di Garut, Provinsi Jawa Barat, pada 25 Oktober 2021 mendatang. Ketua Tim/Ofical yang juga Wakil Ketua II ISSI Maluku, Hj. Syam didampingi salah satu Atlit, Ray mengatakan, ini pertama dalam sejarah di Maluku, dua Atlit balap sepeda dikirim mewakili Maluku dalam ajang Kejurnas.
Tetapi meski membawa nama Maluku, dua Atlit tersebut tidak disuport oleh Pemerintah Daerah, apalagi KONI Maluku.
Baca Juga:
Keduanya adalah, Rayvo Michelle Picauria (16), siswa SMA Negeri 2 Ambon. Rayvo akan berlaga pada ajang Individual time trial 13 Km, dan satunya adalah mahasiswa bernama Fajrin Nurdin (19).
“Kita sudah surati KONI, tapi tidak ditanggapi. Jadi untuk pertama ini kita mandiri. Pakai dana pribadi yang bersumber dari donatur,”ujarnya kepada Wartawan, Selasa (19/10/2031).
Terkait kedua Atlit itu, lanjutnya, Akan bertanding di kelas berbeda Dimana untuk Fajrin Nurdin, berada di kelas individual rotres 65 km.
“Soal target, kita tidak muluk-muluk, karena ini yang pertama kali, jadi yang penting mereka tampil dulu, dan bisa jadikan momen ini sebagai pengalaman,”ujarnya.
Diketahui, dua Atlit tersebut disaring dari proses perlombaan yang dilaksanakan oleh Lantas Polda Maluku dalam perayaan HUT Lantas di Kota Ambon beberapa waktu lalu.
Baca:
“Memang sangat instan karena sebelumnya tidak ada pembinaan untuk mereka. Tapi saya rasa ini langkah awal untuk kita. Jadi kalau bukan sekrang kapan lagi,”ujarnya.
Terkait dengan kesiapan, Atlit Ray menambahkan, bahwa saat ini dirinya masih terus berlatih untuk bagaimana mampuh menempuh jarak lintas dan tentu menjaga kesehatan sampai tiba waktu perlombaan nanti.
Diketahui, kedua Atlit dan Oficial akan berangkat pada 21 Oktober 2021 besok, menuju Garut. (TM-01)
Discussion about this post