AMBON, ameksOnline. – Universitas Pattimura (Unpatti) mengadakan Workshop Pelatihan Kewirausahaan untuk mahasiswa pada 6-7 November 2024 di Aula Rektorat, lantai II.
Workshop ini bertujuan mencetak generasi wirausaha muda yang berpendidikan tinggi, memiliki pola pikir inovatif, dan berani memulai serta mengembangkan usaha dengan bimbingan serta modal awal.
Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. D. Malle, menekankan pentingnya membangun jiwa kewirausahaan yang tangguh di kalangan mahasiswa.
“Mahasiswa diharapkan mampu melihat peluang bisnis, merencanakan strategi, dan memahami bisnis secara menyeluruh. Dunia digital saat ini menawarkan banyak kemudahan dan peluang melalui platform startup, namun sering kali kita hanya menjadi pengguna tanpa memanfaatkannya sebagai peluang bisnis,” ujarnya.
Prof. Malle juga menggarisbawahi bahwa berwirausaha adalah bentuk perjuangan dalam mencari penghidupan. Oleh karena itu, Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unpatti berinisiatif menyelenggarakan workshop ini sebagai langkah awal bagi mahasiswa untuk memahami dan terjun ke dunia usaha.
“Kami berharap, mahasiswa dapat mengembangkan diri, menciptakan ide usaha dari potensi sumber daya di sekitar mereka, dan tidak hanya berorientasi pada pekerjaan sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS),” jelasnya.
Bidang Kemahasiswaan dan Alumni juga berkomitmen mendukung pengembangan wirausaha mahasiswa Unpatti.
“Mahasiswa perlu berani, tekun, dan jujur dalam memulai usaha, sebab kesuksesan datang dari kerja keras,” tambah Prof. Malle.
Selain itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Nur Aida Kubangun, turut hadir sebagai pemateri dengan tema “Kewirausahaan Sebagai Bentuk Pembelajaran dalam Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).”
Ia menegaskan bahwa MBKM mendukung mahasiswa untuk lebih mandiri dalam berwirausaha, sesuai dengan prinsip pembelajaran berbasis praktik di lapangan.(TM-01)
Discussion about this post