Ambon, TM.- Kecelakaan laut kembali terjadi di perairan laut Maluku Tenggara (Malra). Kali ini, Sarafudin Balubun hilang kontak bersama loang boat disekitar perairan laut, Pulau MAS Kabupaten setempat.
Balubun hilang kontak sejak 11 Januari 2021, sekitar pukul 10.00 wit. Proses pencarian kemudian dilakukan warga saat itu juga. Sayangnya, tak berhasil ditemukan pria berusia 72 tahun itu.
Kemudian, anak korban, Suardi Balubun melaporkan kejadian tersebut ke Pos Basarnas Kota Tual.
Kepala Basarnas Ambon, Djuanaidi menjelaskan, sesuai laporan anak korban mengatakan, orang tuanya pergi melaut sejak 11 Januari sekitar perairan pulau mas Pd Koordinat 5° 23.223’S – 132°40.493’E.
Kata dia, biasanya kembali melaut sekitar sore hari atau pukul 19.00 wit. Nyatanya, hingga saat ini belum Kembali. “Keluarga dan masyarakat sudah nelakukan upaya pencarian sejak pagi hingga saat ini dengan hasil nihil,” kata dia.
Atas laporan itu, aksi oprasi Tim Rescue Pos Sar Tual Beserta Unsur Potensi Sar nenggunakan KN SAR bharata menuju lokasi pencarian pada Koordinat 5° 23.223’S – 132°40.493′ E, Jarak Ke Lkp ± 14,3 Nm Dgn Heading 344° Barat Laut Dari Kota Tual.
Unsur SAR Yang Terlibat, selain tim Sar Tual, Brimob Tual, Lanal Tual, Bakamla, Kodim Tual, Syabandar, KP3 dan BPBD Tual. “Untuk cuaca hujan ringan dengan angin barat daya. Barat Laut, 2 – 15 Knots, Tinggi Gelombang : 0.0 – 0.5 M,”jelas dia. (TM-02)
Discussion about this post