Ambon, TM.– Program Studi Teknologi Hasil Perikanan (THP) Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Pattimura (Unpatti) kembali menggelar kuliah umum bertajuk Quality Control and Grading of Fresh Tunapada Selasa (18/2).
Kegiatan yang berlangsung di ruang seminar FPIK ini merupakan bagian dari implementasi kerja sama dengan PT Maluku Prima Makmur serta agenda tahunan dalam program INNO-KA (INNOvation Kedaireka) yang didukung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Dekan FPIK Unpatti, Prof. Dr. Yoisye Lopulalan, dalam sambutannya mengapresiasi kolaborasi ini sebagai upaya memperkuat sinergi antara akademisi dan industri.
Menurutnya, implementasi program Kedaireka 2024 diharapkan dapat mempercepat pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Rektor dan Fakultas.
“Fakultas Perikanan terus berkomitmen menghadirkan inovasi yang mendukung peningkatan kompetensi mahasiswa. Kami berharap Program Studi THP juga sukses memperoleh Kedaireka tahun ini untuk memperkuat keterkaitan antara akademik dan dunia kerja,” ujar Prof. Lopulalan.
Ketua Program Studi THP Unpatti, Dr. Meigy Nelce Mailoa, menambahkan bahwa kuliah umum ini bertujuan membekali mahasiswa dengan keterampilan yang sesuai dengan kebutuhan industri.
“Kami ingin mahasiswa mendapatkan wawasan langsung dari praktisi tentang standar mutu dan klasifikasi tuna segar, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja,” jelasnya.
Lebih lanjut, Dr. Mailoa menekankan pentingnya masukan dari para praktisi dan pemangku kepentingan dalam menyusun kurikulum yang lebih aplikatif.
“Melalui kegiatan ini, mahasiswa tidak hanya belajar teori, tetapi juga memahami langsung praktik kontrol mutu dalam industri perikanan,” tambahnya.
Kuliah umum ini juga menjadi momentum penandatanganan Implementation Agreement (IA) antara Program Studi THP dan PT Maluku Prima Makmur.
Acara ditutup dengan sesi materi yang dibawakan oleh Quality Assurance Manager PT Maluku Prima Makmur, Moch. Ramadhan Rakhas, serta penyerahan sertifikat kepada perwakilan perusahaan.
Kegiatan ini diikuti oleh dosen dan mahasiswa Program Studi THP Unpatti, yang antusias mendalami aspek pengendalian mutu ikan tuna sebagai salah satu komoditas ekspor unggulan Indonesia.(TM-01)